.comment-content a {display: none;}
Info
|
Profil G+ Profil Facebook Profil twitter profil Youtube rss feed
Home » , , » Hal yang Sering Terjadi saat Bekerja

Hal yang Sering Terjadi saat Bekerja



Ketika bekerja dengan serius tak jarang ada gangguan-gangguan yang menyebabkan konsentrasi kerja buyar. Tak diperlukan hal-hal besar untuk mengganggu konsentrasi bekerja. Hal-hal kecil saja sudah cukup untuk membuat perhatian seseorang terpecah dan menjadi tak maksimal saat bekerja.

Sebuah penelitian yang dilakukan pada 300 orang menunjukkan beberapa hal sering mengganggu konsentrasi ketika bekerja, seperti dilansir oleh Times of India (17/02) berikut ini.
  1. Menerima pesan atau telepon masuk saat bekerja.
  2. Menerima e-mail, baik yang bersifat personal maupun yang menyangkut pekerjaan.
  3. Kota chatting yang tiba-tiba muncul.
  4. Rekan kerja yang suka berbicara, baik sedang berbicara dengan orang lain atau mengajak bicara.
  5. Kebiasaan ngemil.
  6. Istirahat makan siang atau sekedar berdiri sejenak untuk minum kopi.
  7. Merokok di luar ruangan.
  8. Situs jejaring sosial. Seringkali pekerja tergoda untuk mengecek akun jejaring sosial mereka ketika bekerja.
  9. Memikirkan masalah pribadi.
  10. Adanya kunjungan dari orang lain. Misalkan rekan kerja, tamu pribadi, atau lainnya.
Berdasarkan Erik Altmann, peneliti, bahkan gangguan yang terjadi selama beberapa detik saja bisa menghancurkan kemampuan seseorang untuk menyelesaikan tugas dengan tepat. Apakah Anda juga sering mengalami gangguan-gangguan di atas saat bekerja?

Sumber : http://www.merdeka.com/gaya/10-gangguan-yang-sering-terjadi-saat-bekerja.html

\iklan
Share this post :

Isi Komentar Anda

Komentar adalah tanggapan pribadi, tidak mewakili kebijakan redaksi indodetik.com. Redaksi berhak mengubah atau menghapus kata-kata yang tidak etis, kasar, berbau fitnah dan pelecehan, intimidasi, bertendensi suku, agama, ras, dan antar golongan. Setiap komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim.

0 Comments
Comments

Post a Comment

Next Back Home