Apa yang Anda lakukan kalau sudah bosan
sebuah mobil dengan model lama milik Anda? Beberapa orang mungkin memilih untuk
menjual mobil tersebut lalu beli mobil keluaran terbaru yang jelas lebih keren.
Namun, hal tersebut tak berlaku untuk pria kreatif asal Lombok ini.
Ia adalah Abdul Latif, seorang pria paruh
baya sekaligus pemilik bengkel modifikasi di wilayah Lombok, Nusa Tenggara
Barat, yang memilih untuk merombak wujud Daihatsu Hijet keluaran tahun 1980
miliknya menjadi sebuah replika mobil balap F1.
Dikutip dari autonetmagz, Sabtu (01/02),
dengan mengandalkan bekal Rp 50 juta dan kreativitas serta semangat modifikasi
yang tinggi, Pak Latif memanfaatkan hampir keseluruhan tubuh mobil bermesin
500cc tersebut untuk menciptakan replika tunggangan balap impiannya. Mulai dari
sasis, roda, shockbreaker hingga bagian dapur pacunya berasal dari Hijet 1980
miliknya.
Modifikasi ekstrim yang amat unik hasil karya
anak bangsa ini jelas merupakan sebuah prestasi yang semoga bisa menjadi
inspirasi pecinta otomotif tanah air lainnya. Lebih hebat lagi, Pak Latif ini
menuturkan kalau dalam waktu dekat ini ia akan kembali membuat replika F1
dengan body yang lebih panjang.
Kita tunggu maha karya-mu lainnya. Salut buat
Pak Abdul Latief!
Lihat Videonya Disini
Sumber : yahoo.com
\iklan |
Isi Komentar Anda
Komentar adalah tanggapan pribadi, tidak mewakili kebijakan redaksi indodetik.com. Redaksi berhak mengubah atau menghapus kata-kata yang tidak etis, kasar, berbau fitnah dan pelecehan, intimidasi, bertendensi suku, agama, ras, dan antar golongan. Setiap komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim.